ilustrasi |
Kasatlantas Polres Semarang AKP Gusman Fitra mengatakan, untuk kendaraan dari arah Semarang dialihkan ke Tol Semarang - Ungaran - Bawen. Sementara dari arah selatan (Salatiga) diarahkan melintasi pertigaan Bergas lalu ke Tol Semarang - Ungaran. "Untuk Tol Semarang - Bawen hanya dibuka satu lajur saja dari Semarang, karena masih banyak infrastruktur yang belum siap. Kalau dari arah Solo kami arahkan masuk ke tol Semarang - Ungaran," ungkapnya
Gusman Fitra juga menjelaskan bahwa jalan tol saat ini hanya diperbolehkan untuk kendaraan-kendaraan kecil, sedangkan truk-truk besar pengangkut barang tetap melalui jalur utama. "Truk tetap harus melewati jalur utama, karena tol hanya boleh kendaraan kecil. Kami mohon bersabar," ujarnya.
Ilustrasi kemacetan (foto: Oris Riswan/Okezone) |
Seperti diketahui, sebuah Truk Fuso dengan nopol N 8175 UP yang mengangkut pasir besi dari arah Solo menuju Semarang mengalami rem blong di depan Pasar Babadan, Ungaran. Truk lantas menabrak empat mobil dan satu motor di depannya, serta sebuah jembatan penyeberangan hingga miring. Dua orang tewas dan 11 lainnya mengalami luka-luka dalam peristiwa itu.
sumber :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar