javascript:void(0)

your direction from here


View tol semarang ungaran in a larger map
happy chinese New Year 2021

cari di blog ini

Senin, 16 Mei 2016

Daerah Menunggu Koordinasi Terkait Rencana Pengoperasian Ruas Tol Soker

Tol Soker Jadi Jalur Mudik
foto: tol Soker pengoperasiannya menunggu koordinasi.
(suaramerdeka.com/ doc)

SRAGEN, suaramerdeka.com – Hingga saat ini daerah seperti Sragen belum diajak koordinasi terkait rencana pengoperasian ruas tol Solo-Kertosono (Soker), sebagai jalur alternatif mudik saat Lebaran mendatang. Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Heru Martono mengatakan, meski sudah beberapa kali disebutkan kalau ruas tol bakal dijadikan jalur alternatif saat arus mudik Lebaran, tapi pihaknya belum pernah diajak koordinasi.

“Hingga saat ini kami masih menunggu diajak koordinasi pihak terkait. Kalau kami pasti mendukung dipergunakannya ruas tol Soker untuk jalur mudik karena bakal membuat Sragen lebih lancar,” papar Heru kepada Suara Merdeka,

Senin (16/5). Dengan dipergunakannya ruas tol Soker saat Lebaran nanti, diperkirakan jalur yang biasa dipergunakan pemudik di ruas jalan Sumberlawang dan Gemolong bakal berkurang dan lebih memilih jalan tol Soker. Hal ini dirasa lebih menguntungkan, karena ruas jalan Gemolong-Tanon-Sidoharjo itu banyak titik yang mengalami kerusakan dan saat ini mendapat perbaikan.

Sebelumnya, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarmo mengatakan, ruas tol Soker dipastikan bakal difungsikan sebagai jalur alternatif mudik Lebaran 2016. Hal ini dikemukakan, saat Menteri Rini mengadakan kunjungan ke ruas tol Soker yang ada di Desa Karangmalang, Kecamatan Masaran, Minggu (15/5).

Saat itu disampaikan paparan oleh pihak pelaksana, bahwa Lebaran tahun 2016 jalur tol Soker yang dapat difungsikan sebagai jalur alternatif mudik Lebaran 2016 adalah dari Ngesrep Kabupaten Boyolali sampai Desa Jetak, Kecamatan Sragen sepanjang 30 kilometer. Pembangunan jalan tol Solo – Kertosono (Soker) terus dikebut dan mendapat percepatan agar sudah bisa beroperasi penuh pada arus mudik Lebaran atau Idul Fitri 2017 mendatang. Hal ini lebih cepat dari target semula, yakni pada akhir 2017 nanti.

sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar