javascript:void(0)

your direction from here


View tol semarang ungaran in a larger map
happy chinese New Year 2021

cari di blog ini

Kamis, 26 Juli 2012

16 Titik Jalan di Jateng Rawan Macet

SEMARANG, suaramerdeka.com - Sebanyak 16 titik jalan di Jateng rawan macet pada pelaksanaan arus mudik dan balik Lebaran 2012. Tujuh titik rawan macet berada di pasar yaitu Induk Brebes, Bawang Brebes, Surodadi Tegal, Wiradesa Pekalongan, Batang, Projo Ambarawa, dan Magelang.

Kerawanan macet lain terjadi di kawasan Cepiring Kendal, Kaliwungu Kendal, Tugu Semarang Barat, Karangayu Semarang Barat, Kaligawe Semarang Timur, Bintoro Demak, Kacang Garuda Pati, Babadan Ungaran, dan Karangjati Ungaran.

Kapolda Jateng Irjen Didiek S Triwidodo menyatakan, kemacetan lalu lintas ini terjadi karena beberapa faktor seperti halnya jalan dan sarana prasarananya tidak seimbang dengan jumlah pengguna jalan. Kepadatan arus lalu lintas ini menjadikan kawasan tertentu rawan kemacetan.

Selain itu, penyebabnya juga bisa terjadi karena banyak pemudik berhenti tidak pada tempat semestinya. Sistem buka tutup arus lalu lintas menjadi salah satu upaya untuk mengatasi kemacetan.

"Antisipasi titik rawan macet juga dilakukan dengan cara pengalihan lalu lintas melalui jalur alternatif. Kami pun telah membuat penunjuk arah jalur alternatif, termasuk traffic cone sebagai pembatas arus lalu lintas," katanya.

Jajaran Polda Jateng siap mengawal rombongan pemudik, khususnya pengendara motor. Pemantauan arus lalu lintas di beberapa titik terus dilakukan dengan pemasangan peralatan Closed-circuit television (CCTv).

Berdasarkan hasil evaluasi di lapangan, pihaknya telah memetakan permasalahan kemacetan dan kesemrawutan yang terjadi di beberapa lokasi. Antara lain, yakni fly over (jalan layang) Kalibanteng Semarang, pintu keluar (exit) tol Semarang-Ungaran, exit tol Kanci- Pejagan Brebes, ruas jalan Bawen-Boyolali, dan simpang perlintasan kereta api sebidang Pejagan Brebes. ( Royce Wijaya / CN26 / JBSM )


Baca Juga
Pemudik Mulai Berdatangan di Pelabuhan Tanjung Emas
Dishub Pasang Papan Petunjuk Arah Mudik
Sambut Arus Mudik, Brebes Siapkan Tujuh Terminal
Tiket KA Arus Balik Semarang-Jakarta Habis
Jalur Mudik Jateng Kekurangan 2.008 Rambu
Bupati Purworejo Minta H-7 Perbaikan Jalan Sudah Harus Selesai
H-7 Lebaran, Jalur Provinsi di Banjarnegara Siap Dilalui
Disiapkan, Tim Pengurai Kemacetan di Ruas Kudus - Pati
Pemudik Diminta Waspadai Pelemparan Batu
Tak Semua Pengusaha Sediakan Mudik Gratis
sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar